Manfaat Air Untuk Kesehatan Tubuh

      Air, salah satu sumber terpenting di dalam kehidupan. Tanpa air, manusia tak akan hidup di dunia ini. Kandunga mineralnya yang sangat melimpah menjadikan air sangat dibutuhkan oleh tubuh. Lalu, apa saja manfaat air untuk kesehatan Tubuh? Berikut manfaat air bagi kesehatan tubuh

Hasil gambar untuk air 

Memperlancar Sistem Pencernaan
Apabila kebutuhan cairan dalam tubuh terpenuhi, maka akan terhindar dari konstipasi karena cairan dalam proses pencernaan, selain itu dapat membantu penyerapan nutrisi yang juga berfungsi untuk membentuk massa kotoran manusia.
Pembentuk sel dan cairan tubuh
Komponen utama sel tubuh adalah air, sebesar 70-85%. Sedangkan dalam sel lemak, kurang dari 10%. Air juga berperan besar di dalam darah (mengandung 83% air), cairan lambung, hormon, enzim, otot, dan juga berguna dalam menjaga tonus otot sehingga otot mampu berkontraksi dengan baik.
Melarutkan berbagai jenis makanan, vitamin, dan mineral
Melarutkan makanan, vitamin dan mineral yang berguna dalam proses pencernaan dalam tubuh manusia.
Mengeluarkan Racun Dalam Tubuh
Dengan mengkonsumsi air putih sesuai yang dibutuhkan oleh tubuh setiap hari, maka racun yang terdapat dalam tubuh akan dikeluarkan melalui urine ataupun keringat. Hal ini tidak akan terjadi saat seseorang mengalami kekurangan cairan.

Pengatur suhu tubuh
Air dapat menghasilkan panas, menyerap dan menghantarkan panas ke seluruh tubuh sehingga tubuh menjadi tetap stabil. Dan juga membantu mendinginkan tubuh melalui penguapan dari paru-paru dan permukaan kulit dengan membawa kelebihan panas keluar tubuh.
Mencegah artritis dan nyeri punggung 
Bagi anda yang sering menghabiskan waktu dengan duduk di kursi, air putih menjadi pelumas untuk sendi sehingga mencegah artritis dan nyeri punggung.
Mencegah Penyakit Batu Ginjal
Batu ginjal disebabkan karena garam yang larut dalam air. Dengan mencukupi kebutuhan air dalam tubuh, maka batu ginjal pada tubuh akan larut dan ikut keluar dengan air seni

Pelarut zat-zat gizi lain dan pembantu proses pencernaan makanan
Mulai dari membantu produksi air liur saat makanan di mulut, melarutkan makanan dan membantu melumasi makanan agar masuk ke kerongkongan.

Untuk menurunkan berat badan,
Minum air putih pada waktunya dan anda akan kehilangan berat tubuh tanpa diet berlebih. Air dapat memisahkan rasa haus dan lapar sehingga anda tidak sering ngemil (makan-makanan ringan).
Itulah beberapa manfaat air bagi kesehatan,  minumlah sekurang-kurangnya 10 liter air setiap hari untuk menetralisir kondisi tubuh anda dan memperlancar proses-proses metabolisme dalam tubuh anda.


No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...